Warga Kelurahan Periuk Kota Tangerang Harapkan Perbaikan Jalan Yang Berlubang di Depan Domino Pizza

IMG 20250210 WA0047

TANGERANG – Masyarakat Kelurahan Periuk, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, mengeluhkan kondisi jalan yang berlubang tepatnya di depan area “Domino pizza” yang mengalami Lubang yang besar di dan kerusakan parah. Kerusakan jalan ini telah mengganggu aktivitas harian warga dan menimbulkan kekhawatiran terkait keselamatan pengguna jalan, Senin (10/02/2025).

Salah satu warga setempat, Budi, menyatakan bahwa jalan berlubang dan permukaan yang tidak rata sering menyebabkan kecelakaan, terutama bagi pengendara sepeda motor.

“Setiap hari saya melintasi jalan ini untuk bekerja. Kondisinya sangat memprihatinkan dan berbahaya, terutama saat hujan karena lubang tertutup air,” ujar Budi.

Bacaan Lainnya

“Keluhan serupa disampaikan oleh, pak subur” pemilik usaha warung kopi, di sekitar lokasi tersebut. Ia mengungkapkan bahwa kerusakan jalan berdampak pada menurunnya jumlah pelanggan yang datang.

“Banyak masyarakat yang mengeluh sulitnya akses dan khawatir lebih banyak korban kecelakaan, apalagi dimusim penghujan seperti saat ini akibat jalan yang rusak, dan berlubang,” Kami berharap pemerintah segera mengambil tindakan,” harapnya

Menanggapi keluhan masyarakat tersebut, Agus ketua KJK Tangerang Raya mengatakan ini sangat mengkhawatirkan jalan yang sudah berlubang besar namun belum ada tindakan yang serius dari Pemkot Tangerang

“Kendatinya jalan yang rusak sudah dianggarkan melalui bidang perawatan jalan kenapa hingga saat ini belum ada tindakan dari pihak bina marga kota Tangerang,”tegasnya

Sampai berita ini ditayangkan belum ada keterangan resmi dari pihak kelurahan ataupun kecamatan tersebut dan dinas terkait.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *