KPU Kabupaten Tangerang Gelar Sosialisasi Pilkada 2024 dengan Puluhan Wartawan.

IMG 20240816 WA0211

Faktakini.id, KABUPATEN TANGERANG – KPU Kabupaten Tangerang menggelar sosialisasi pemilihan Gubernur dan wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Tangerang bersama puluhan wartawan di Kantor KPU Kabupaten Tangerang, Jumat 16 Agustus 2024.

Ketua KPU Kabupaten Tangerang Muhamad Umar mengatakan kegiatan tersebut merupakan bagian dari rangkaian tahapan penyelenggaraan Pilkada serentak di Kabupaten Tangerang.

IMG 20240816 WA0206

Bacaan Lainnya

“Ada beberapa tahapan yang sudah kita laksanakan dari mulai tahapan perekrutan badan Adhoc sampai sudah melakukan perekrutan petugas data pemilih,” kata Muhamad Umur, Jumat 16 Agustus 2024.

Lebih lanjut Umar mengatakan saat ini masih ada beberapa tahapan yang sedang dilaksanakan oleh pihaknya salah satunya adalah tahapan penjaringan syarat dukungan bakal calon perseorangan.

“Hasil dari verifikasi syarat dukungan bakal calon bupati dan wakil bupati Tangerang tahun 2024 dari jalur perseorangan ini nanti akan diumumkan pada 19 Agustus 2024,” katanya.

Umar menjelaskan pihaknya sengaja melakukan sosialisasi tahapan Pilkada bersama media bukan hanya sekedar menginformasikan kegiatan KPU yang sedang atau yang sudah dilakukan.

“Tetapi lebih dari itu diharapkan media bisa menjadi agen atau penyambung lidah kami kepada masyarakat khususnya di Kabupaten Tangerang,” jelasnya.

IMG 20240816 WA0212

Sambung Umar mengatakan Kabupaten Tangerang memiliki jumlah pemilih terbanyak dengan kultur yang berbeda- beda dan wilayah yang sangat luas.

“Tentunya kami tidak mampuh menjangkau itu semua tanpa adanya sinergitas antara KPU dengan media,” pungkasnya.

Sebagai informasi KPU Kabupaten Tangerang pada 19 Agustus 2024 akan menyampaikan penetapan bakal calon perseoranga dan pada 27-29 Agustus 2024 KPU akan membuka pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang tahun 2024.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *