Faktakini.id, SERANG – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Banten Ke-XXI yang di gelar di Masjid Raya Al-Bantani, Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B) Kota Serang, telah selesai dan Kabupaten Tangerang keluar sebagai juara umum, Sabtu malam (27/07/2024).
MTQ Ke XXI Tingkat Provinsi Banten diikuti 508 qori qoriah terbaik dari delapan kota/kabupaten, tak terkecuali Kabupaten Tangerang yang mengirimkan sekitar 64 qori dan qoriah yang mendulang prestasi pada MTQ ke-XXI Provinsi Banten pada 23-27 Juli 2024.
Berdasarkan surat keputusan Dewan Hakim MTQ XXI Tingkat Provinsi Banten tahun 2024, nomor 04/DH/MTQ XXI/BTN/Kep./VII/2024 tentang penetapan peserta terbaik, Juara Umum dan peringkat kafilah Kabupaten/Kota MTQ XXI Tingkat Provinsi Banten Tahun 2024, Kabupaten Tangerang di nyatakan sebagai juara umum MTQ XXI Tingkat Provinsi Banten.
Peringkat Kabupaten/ Kota MTQ XXI Tingkat Provinsi Banten Tahun 2024, sebagai berikut :
1. Kabupaten Tangerang, Nilai 308
2. Kota Tangerang, Nilai 279
3. Kota Tangsel, Nilai 278
4. Kabupaten Serang, Nilai 263
5. Kabupaten Pandeglang, Nilai 106
6. Kota Cilegon, Nilai 105
7. Kabupaten Lebak, Nilai 99
8. Kota Serang, Nilai 74.