TANGERANG – Kepala Desa Pondok Jaya, Deri Dermawan S.Sos melakukan kunjungan ke rumah salah satu warganya, warsah, yang mengalami amputasi kaki akibat penyakit yang manis sudah menggerogoti beberapa tahun yang dialaminya, Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan dukungan moral dan memastikan kebutuhan ibu warsah bisa terpenuhi.
Dalam pertemuan tersebut, Deri Dermawan, menyampaikan rasa empatinya terhadap kondisi ibu warsah.
“Kami ingin memastikan bahwa ibu warsah tidak merasa sendirian dalam menghadapi ujian ini, Pemerintah desa akan berupaya membantu, baik dari segi material maupun dukungan Moral,”Ucap Deri.
Warsah, yang kini berusia 55 tahun, mengaku sangat terharu atas perhatian yang diberikan oleh kepala desa pondok jaya dan masyarakat.
“Saya merasa beruntung memiliki pemimpin seperti Bapak Lurah Deri, Dukungan ini sangat berarti bagi saya dan keluarga,” ucapnya dengan mata berkaca-kaca.
Sebagai langkah konkret, Kades pondok jaya Deri Dermawan juga berencana akan mengusulkan bantuan berupa kursi roda atau tongkat dan akses rehabilitasi medis untuk saya
Ia mengajak masyarakat untuk bersama-sama mendukung Saya dalam proses pemulihan dan beradaptasi dengan kondisi barunya.
Kunjungan ini bukan hanya menjadi moment emosional, tetapi juga menunjukkan komitmen Pemerintah Desa Pondok Jaya untuk menjalin hubungan yang erat dengan warganya, terutama dalam situasi sulit.
Masyarakat berharap, langkah ini dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam memberikan perhatian kepada warga yang membutuhkan.